Recents in Beach

Wisata Gumuk Pasir Parangkusumo Jogja

Wisata Gumuk Pasir Parangkusumo Jogja


Wisata Gumuk Pasir Parangkusumo Jogja - Kota Yogyakarta atau Jogja merupakan salah satu kota yang memiliki ciri khas istimewa dengan berbagai destinasi wisata alam, budaya dan kulinernya. Salah satu destinasi wisata di Jogja dengan fenomena alam yang unik adalah Gumuk Pasir Parangkusumo. Apa itu Gumuk Pasir Parangkusumo? Gumuk Pasir Parangkusumo adalah suatu gundukan pasir yang terletak di dekat pantai yang terbentuk secara alami dengan jangka waktu yang lama.

Keberadaan Gumuk Pasir Parangkusumo ini berkaitan langsung dengan keberadaan Gunung Merapi yang berada di sebelah utara kota Yogyakarta. Gunung Merapi pernah meletus dengan kekuatan super dahsyat sehingga muatan vulkanik berupa pasir maupun debu bertebaran dan tersebar diseluruh pelosok Yogyakarta. Muatan vulkanik tersebut terbawa oleh hujan dan aliran sungai hingga bermuara di Pantai Selatan.

Tak hanya menjadi padang pasir biasa, Gumuk Pasir Parangkusumo menjadi daya tarik wisatawan baik lokal, luar kota bahkan mancanegara. Selain pemandangan lautan padang pasir yang cukup luas. Ada pula spot-spot foto lucu ayunan yang bikin foto Anda makin ngehits. Di gundukan pasir ini Anda juga bisa lho untuk berselancar atau main perosotan pasir. Berfoto dengan background hamparan pasir jelas menjadi salah satu spot foto yang sangat khas dari wisata jogja Gumuk Pasir Parangkusumo. Ada beberapa spot foto yang unik, mulai dari bingkai, taman bunga dan berbagai spot lainnya.




Tak hanya bermain sandboarding di kawasan ini juga terdapat beberapa pantai. Pantai-pantai yang bisa dikunjungi seperti pantai Parangtritis, Pantai Parangkusumo, Pantai Depok dan Pantai Cemara Sewu. Ke tiga pantai ini masih dalam satu garis pantai yang sama. Pantai yang paling dekat dengan lokasi Gumuk Pasir tentu Pantai Parangkusumo dan Pantai Parangtritis. Namun jika ingin suasana yang lebih sepi bisa memilih pantai cemara sewu. Jaraknya kurang lebih 550 meter dari Gumuk Pasir Parangkusumo. Pengunjung juga  bisa berkeliling area Gumuk Pasir Parangkusumo menggunakan mobil Jeep. Tentu pengunjung akan merasakan dalam suasana petualangan yang sebenarnya pada lokasi ini.

Lokasi Gumuk Pasir Parangkusumo berada di kawasan wisata Pantai Parangtritis dan Depok. Lokasi Gumuk Pasir Parangkusumo ini jauh dari pusat Kota Yogyakarta namun untuk akses jalan menuju Gumuk Pasir Parangkusumo sudah sangat layak dan bagus serta mudah untuk dicapai.

Alamat Gumuk Pasir Parangkusumo berada di Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jadi bagi Anda yang penasaran dengan pantai Parangtritis yang melegenda, Anda hanya perlu menyusuri kawasan pesisir pantai sekitar 15 menit. Jika menggunakan kendaraan pribadi, maka Anda bisa menyusuri pantai-pantai lain setelah dari Parangkusumo. Antara satu pantai dengan pantai lainnya memiliki jarak yang cukup dekat bila ditempuh dengan kendaraan pribadi.



Jl. Pantai Parangkusumo RT. 1, Grogol 10, Kretek, Parangtritis, Pantai, Parangtritis, Kec. Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55772

Rute Menuju Gumuk Pasir Parangkusumo
Jarak dari Kota Jogja ke Gumuk Pasir Parangkusumo kurang lebih adalah 28 KM dan waktu tempuh normal kendaraan bermotor dari Kota Jogja menuju Gumuk Pasir Parangkusumo sekitar 54 menit atau 1 jam.

Harga Tiket dan Parkir Gumuk Pasir Parangkusumo
Untuk memasuki wisata Gumuk Pasir Parangkusumo, Anda akan membayar tiket retribusi sebesar Rp. 10.000. Dengan modal tiket 10 ribu rupiah saja, Anda sudah bisa berkeliling kawasanPantai Parangtritis. Anda bisa pergi ke Gumuk Pasir, Pantai Cemara Sewu, Pantai Depok, Pantai Samas dan masih banyak lagi pantai-pantai lainnya. Sementara untuk biaya parkir sepeda motor sendiri hanya sebesar Rp.2000 dan Rp. 3000 untuk mobil.

Fasilitas Gumuk Pasir Parangkusumo
Fasilitas yang terdapat di Gumuk Pasir Parangkusumo diantaranya adalah:

- Warung Makan
- Tempat Parkir
- Toilet
- Spot Foto
- Fasilitas lainnya

Nah, itulah beberapa informasi seputar obyek wisata di Gumuk Pasir Parangkusumo Yogyakarta bagi Anda yang ingin berlibur kesana. Semoga bermanfaat.

Dok Pribadi Arsip Holiday 01092017

Posting Komentar

0 Komentar

Disqus Shortname

designcart

Comments system

[blogger][disqus][facebook]